Tips Agar Bayi dan Ayah Jadi Dekat

Tips Agar Bayi dan Ayah Jadi DekatSebenarnya membangun kedekatan dan jalinan emosi yang kuat bukan saja harus tercipta antara ibu dengan bayi, tapi juga antara ayah dengan bayi. Meskipun pada pratiknya, ibu yang lebih banyak menghabiskan waktu dengan bayi. Tapi  bukan juga alasan kesibukan dengan pekerjaan kantor  menjadikan para Ayah tidak punya waktu untuk  bercengkrama dengan si kecil, bahkan ketika masih bayi sekali pun. Para psikolog pun menyepakati  anak yang tumbuh dengan kasih sayang yang lengkap dari ayah dan ibunya akan menjadi seorang anak yang peka,  percaya diri dan tangguh.  Berikut ini adalah aktifitas yang bisa dilakukan oleh para ayah bersama  bayi.
Biasanya pada malam hari si kecil akan terjaga karena merasa haus atau lapar. Ini kesempatan bagi ayah untuk memberikan susu dalam botol bagi si kecil. Saat  kebersamanan ini, secara tidak langsung akan membangun ikatan emosi antara keduanya. Suasana malam yanng hening akan memudahkan  bayi mengenal suara ayahnya dan membuatnya merasa nyaman. 

Tatap Matanya

Bayi paling senang mengamati wajah orrang yang ada di hadapannya. Tataplah si kecil dengan senyum yang tulus.  Otak bayi akan merekam senyum manis Anda meskipun hanya dalam hitungan detik. 

Bermain Kangguru

Ada kalanya si kecil rewel dan merepotkan  ibunya yang sudah  terlalu lelah. Cobalah para ayah untuk mengambil alih menenangkan si kecil dengan  bermain kangguru. Gendong si bayi di depan  badan seperti halnya kangguru membawa anaknya. Cara ini juga bisa membangun  ikatan emosi antara ayah dan anak. 

Mandi Bersama

Aktifitas ini bisa dilakukan oleh para ayah dengan bayi pada hari libur atau weekend. Biarkan para suami sekali waktu untuk memandikan si kecil. Saat ayah menyentuh kulit bayi, ia akan merasakan bedanya. 

Membacakan Cerita

Ayah membacakan cerita? Kenapa tidak?  Cara ini juga akan melatih bayi untuk menghafal suara ayahnya meskipun belum semua kosa katayang didengar bayi bisa dimengerti.  Ajaklah bayi untuk mengobrol dengan lembut dan kasih sayang untuk membantunya segera tertidur pulas.
Pada awalnya  mungkin para ayah  akan merasa canggung karena tidak terbiasa, tapi  tenang saja, perlahan-lahan  Anda para Ayah akan terbiasa  untuk bermesraan dengan si kecil saat sudah menemukan kliknya.  

0 Response to "Tips Agar Bayi dan Ayah Jadi Dekat"

Post a Comment