Permainan cerdas agar si kecil menjadi lebih cerdas berikut ini sama halnya anda menggoda atau mengganggu si kecil tapi bersifat mendidik.
Alat bantu
- Tidak menggunakan alat bantu, namun harus dilakukan di suatu tempat yang memungkinkan anda dapat sembunyi, misal di kursi sofa, tempat tidur, lemari dan sebagainya.
Cara bermain
- Permainan ini cocok dilakukan pada saat sore hari sehabis anda memandikan si buah hati. Ketika si bayi dalam keadaan bersih dan harum, ia akan merasa segar, ceria, dan tidak mudah tersinggung.
- Ketika si kecil sedang duduk di kursi atau di kereta bayinya, hampirilah secara perlahan dari belakang, lalu colek dan sembunyilah.
- Si kecil pasti akan merasa penasaran dan akan mencari anda.
- Setelah ia berhasil melihat atau menemukan anda, kejutkan ia dengan suara "waaa...". Namun jangan sampai membuatnya benar-benar terkejut, cukup dengan membuatnya tertawa atau tersenyum dengan "ulah" anda.
- Setelah ia merasa nyaman dan asyik dengan mainannya yang lain, anda dapat melakukan permainan ini lagi.
Manfaat permainan
- Melatih respon buah hati anda
- Mengajarkan buah hati agar dapat bersikap tenang dan tidak mudah terkejut.
0 Response to "Permainan Colek Sedikit, Sembunyi Tangan"
Post a Comment