Mengenalkan Bagian-bagian Wajah


Permainan ini masih seputar mengenal nama - nama anggota tubuh. Jika permainan sebelumnya mengenalkan anggota tubuh inti dan besar seperti kepala, kaki, tangan, perut dan sebagainya maka pada permainan kali ini kita mengajari buah hati kita pada anggota tubuh yang lebih spesifik yaitu wajah

Alat Bantu :
Permainan ini tidak memerlukan alat bantu khusus.

Cara Bermain :
1. Sama dengan permainan sebelumnya, permainan ini bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.
2. Anda tanyai bayi anda manakah bagian - bagian wajah dengan senyuman ceria.
    " Pipi mana ya Pipinya...?"
    " Kalo mata yang manaaa yaaaa....?"
3. Lalu anda jawab sendiri :
    " ooooo...ini lho pipinya." sambil mencubit kecil pipinya yang lucu.
4. Jangan lupa untuk memperlihatkan ekspresi riang gembira pada saat menjawab, ini memancing si 
    kecil untuk memperhatikan anda. Jika dia memperhatikan dan menikmati permainan ini, maka
    dalam waktu cepat dia akan mampu menghafal. 

0 Response to "Mengenalkan Bagian-bagian Wajah"

Post a Comment